Blog ini adalah daerah cagar, suaka bagi sajak-sajak, terjemahan, dan esai-esai Hasan Aspahani. Hal-ihwal yang pernah hilang dan ingin ia hapuskan.
Friday, October 17, 2003
[Ruang Renung #1] Perlukah Konsep Puisi?
SEORANG kawan yang bertungkus lumus mencintai puisi bertanya, perlukah falsafah puisi bagi seorang penyair? Bagiku jawabnya ya. Konsep, falsafah, atau kredo puisi bisa jadi semacam pintu masuk bagi penjelajahan ke puisi-puisi yang kita tuliskan. Tapi tidak lalu seluruhnya dipertaruhkan pada konsep itu. Penyair boleh saja mencampakkan rumusan yang sebelumnya pernah ia agung-agungkan. Kredo juga tidak harus terumuskan. Biar saja dia menjadi tangan gaib yang membimbing proses persetubuhan ide-ide, kehamilan dan lalu kelahiran puisi. [ha]