Monday, November 20, 2006

[Ruang Renung # 172] Akibat Kata, Akibat Silat

TIAP kata yang kita pilih untuk puisi kita membawa akibat sendiri pada puisi yang kita tulis. Akibat-akibat itulah yang harus kita pertimbangkan, kita permainkan, kita maksimalkan. Kumpulan akibat dari setiap kata merupakan akibat puisi. Kita harus sampai pada puisi yang berhasil yaitu puisi yang berakibat hebat pada pembaca. Pembaca itu, termasuklah diri kita sendiri.

BERPUISI dengan kata lain adalah memainkan serangkaian jurus-jurus silat akibat. Pada kita sendiri, sebagai pesilat, mengamalkan jurus-jurus silat itu mengakibatkan jiwa kita jadi tambah sehat, rasa kita terkendali, dan setiap laku di luar puisi bisa dijalani dengan sadar yang penuh. Termasuk sadar pada setiap akibat dari apa saja yang kita perbuat.