AKU tinggal tidur yang batal, selimut dan bantal,
kamar hotel, dan mimpi yang berkali-kali gagal.
"Ini Malaka? Kau lihat brosur, kartu pariwisata."
JALAN subuh kusentuh. Menebak-nebak berapakah jauh
telah tertempuh. Rindu masih patuh. Keluh semakin jenuh.
Pada perempuan penjual kabar, harga lapar tak bisa kutawar.